5 Kebiasaan Ini Bikin AC Mobil Cepat Rusak

AC mobil merupakan salah satu komponen penting yang menunjang kenyamanan saat berkendara, apalagi di cuaca panas. Namun, tahukah Anda kalau beberapa kebiasaan buruk yang sering kita lakukan di mobil tanpa sadar dapat mempercepat kerusakan AC?

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui kebiasaan-kebiasaan buruk yang dapat merusak AC mobil dan cara menghindarinya. Berikut adalah 5 kebiasaan yang membuat AC cepat rusak, yang dirangkum TRICAR:

1. Menyalakan AC terlalu dingin

Saat suhu AC diatur pada posisi paling rendah, kompresor AC akan terus hidup untuk memompa freon. Kompresor AC yang dipaksa hidup terus menerus bisa memperpendek umur kompresor. Selain itu, kompresor AC yang bekerja terlalu keras juga bisa membuat AC tidak dapat mendinginkan kabin dengan baik. Sebaiknya Anda Menggunakan suhu AC yang tepat, misalnya sekitar 22 derajat celcius dan hanya menyalakan AC ketika suhu mesin sudah mencapai titik normal.

2. Membiarkan jendela terbuka saat AC menyala

Udara panas dari luar akan masuk ke dalam mobil, sehingga kompresor AC harus bekerja lebih keras untuk mendinginkan udara di dalam mobil. Polusi dari luar tentu akan mengotori filter AC dan mengurangi kualitas udara di dalam mobil. Di sisi lain, kondisi AC yang harus bekerja lebih keras untuk mendinginkan kabin juga membuat boros bahan bakar.

3. Merokok di dalam mobil

Asap rokok dapat menempel pada filter AC, evaporator, dan bagian-bagian lain dari sistem pendingin udara. Akibatnya, filter AC perlu bekerja lebih keras dan udara dingin di kabin tidak terasa maksimal. Zat-zat berbahaya di asap rokok dapat menyebabkan udara yang dihasilkan oleh AC menjadi tidak sehat untuk dihirup. Bau tidak sedap dan beracun tersebut juga dapat bertahan dalam waktu yang lama dan sangat sulit untuk dihilangkan. Tentu saja akumulasi zat-zat kimia dari asap rokok dapat menyebabkan penurunan kinerja AC.

4. Memarkir mobil di bawah sinar matahari langsung

Memarkir mobil di bawah sinar matahari langsung dapat merusak AC mobil karena membuat suhu kabin menjadi sangat panas. Akibatnya, AC harus bekerja lebih keras untuk mendinginkan kabin, sehingga beban kerjanya juga meningkat. Hal ini bisa menyebabkan kerusakan pada komponen AC. Selain merusak AC, parkir mobil di bawah sinar matahari juga bisa menyebabkan kerusakan pada cat mobil, dasbor, interior, karet dan komponen plastik, hingga baterai mobil.

5. Menyalakan AC saat mobil kecepatan tinggi

Menyalakan AC saat mobil melaju dengan kecepatan tinggi dapat merusak kompresor AC karena putaran mesin yang tinggi melebihi kemampuan kompresor. Akibatnya kompresor AC bisa jebol, dan pecahan komponen kompresor yang jebol bisa menghantam kap mesin. Selain itu, hindari juga menyalakan AC saat mobil dalam kondisi mati.

TRICAR RENT menjamin setiap unit mobil yang disewakan selalu diuji secara berkala sehingga aman untuk dibawa berkendara.

Tricar juga menyediakan opsi sewa mobil harian, bulanan bahkan tahunan. Durasi sewa mobil yang lebih lama tentu akan membuat harga sewa semakin murah.

Untuk informasi lanjut terkait dengan layanan rental mobil di Jakarta, Anda dapat menghubungi nomor WhatsApp marketing di 0817-0119-119 Kantor Tricar dapat dihubungi di (+6221) 4528683. Dapatkan paket penawaran terbaik untuk memenuhi kebutuhan transportasi perusahaan maupun individu.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top